Ads 468x60px

Wednesday, February 20, 2013

Kota Tua Jakarta dan Plaza Bii

Rabu, 13 Februari 2013

Kembali kakiku menginjakkan Ibukota negeri ini,  Tujuan utamaku adalah ke Plaza Bii tower 2 lantai 10, kantor Pusat Pt. Smart Tbk untuk mengantarkan Surat klaim kesehatan serta Nota pertanggungjawaban uang perjalanan saat ke NirmalaTraining Center. Sebenarnya aku males juga mau ke Jakarta lagi kalau tujuannya Cuma ke plaza Bii karena sayang ongkosnya juga sekali ke jakarta paling tidak harus kusiapkan Uang  Rp 50.000,00

Hari ini jadwal kuliah lagi kosong, mumpung ada jadwal kosong Kholis yang bertanggung jawab dengan uang perjalanan Nirmala mengajakku dan teman2 yang lain yang mau untuk ikut ke Jakarta, namun semua tidak ada yang mau ikut. Karena alasan ini dan juga aku telah ditunjuk sebagai ketua kelas maka aku menemani Kholis untuk ke Jakarta .


Pagi hari seusai sholat shubuh aku dan Kholis berangkat diantar Kimi ke Lemah Abang karena aku ke Jakarta naik kereta untuk menghemat Ongkos. Sampai di Jakarta aku turun di Stasiun Kota sekitar pukul 08.00 WIB, Kholis janji ketemu dengan orang perusahaan pukul 10.00 WIB melihat waktu yang masih terlalu pagi aku teringat akan Situs Kota tua Jakarta,  karena saat aku dulu pertama main ke Kota Tua aku lihat ternyata sangat dekat dengan Stasiun Kota, Dulu aku kesini dengan Haris teman Ngajian di MTNU yang sekarang kerja di Moratellindo di Jakarta, dulu sempat main ke tempatnya dan malam harinya aku diajak ke Kota Tua jalan- jalan.



Kota Tua Jakarta dengan Stasiun serta Halte Busway Jakarta Kota tinggal jalan kaki aja sudah sampai, Bangunan- bangunan Tua yang didominasi warna putih banyak dijumpai disini , seperti museum mandiri, Museum kesenian, Kantor Pos dan banyak lagi yang lainnya. Suasana Kota tua saat pagi beda sekali dengan saat malam, jika malam hari disini sangat Rame dengan banyak para penjual seperti pasar malam sehingga asyik untuk menghabiskan malam. Namun jika ingin mengabadikan peninggalan sejarah tidak ada salahnya datang pagi hari atau sore hari kesini untuk berfoto di bangunan Tua Kota ini.


Setelah muter- muter di Kota Tua, perjalanan aku lanjutkan menuju Thamrin lokasi plaza Bii dengan naik Busway halte busway juga tidak jauh dari Lokasi Kota Tua, untuk menuju Halte Busway ini agak beda dengan halte yang kebanyakan ada, jika biasanya harus melewati jembatan penyeberangan layang namun disini kita akan melewati jembatan bawah tanah untu mencapai halte Busway. Sesampai di halte Busway aku langsung membeli tiket dengan harga Rp 3.500,00 lalu  masuk menunggu Bus datang.


Perjalanan dari  Halte Kota tidak jauh seperti dulu kalau perjalanan dari senen, aku turun di Halte buderan HI dan jalan kaki menuju Plaza Bii. Sesampai disana aku bertemu dengan Bu Erni, lagi- lagi ada pergantian untuk yang menjadi ibu angkat yang mengurusi Program beasiswa Di ITSB setelah sebelumnya, dulu pertama Bu Farika, trus Bu Shinta dan sekarang Bu Erni. Untuk klaim dan masalah administrasi sekarang ini di pegang oleh Bu Erni selain Bu Erni juga ada Pak Doni yang mengurusi kami di ITSB.

Setelah urusan administrasi selesai aku ketemu dengan Pak Mustohik, beliau adalah yang mengurusi anak Instiper dan sekarang ini suruh membantu Pak Doni untuk membantu memonitor kami yang di ITSB, Aku dan Kholis ditanya banyak tentang ITSB dan Beliau masih g tau apa2 tentang ITSB siapa dulu yang membuat konsep program beasiswa ini kok sepertinya g jelas n materinya juga tidak mengarah ketika beliau tanya ke Pak Doni jawabannya kurang memuaskan jadi saat kami maen disana, kami di tanya banyak.dan beliau akhirnya memberikan saran kalau akan diadakan pelatihan tambahan dan materinya aku suruh diskusikan dengan teman2 yang penting apa saja.


Setelah semua selesai aku pamit ke pak Mustohik dan sebelumnya juga ke tempat kerja Bu Shinta untuk pamit juga, lalu aku  meningglkan Bii dan menuju ke Stasiun kota lagi karena aku pulang juga naik kereta,, sampai disana masih sekitar jam 12.00an lalu aku lanjut perjalanan menuju ITC mangga Dua aku berniat mencari Flashdisk sedangkan Kholis mau mencari Casing Hp. Akhirnya aku dapat Flasdish 8 gg merek Sandisk dengan harga Rp 65.000,00 setelah itu aku balik lali ke Stasiun Kota dan pulang menuju Deltamas dengan kereta Lokal Purwakarta pukul 13.44 WIB


            

Artikel Terkait Curcol

0 comments:

Post a Comment