Pages

Thursday, October 31, 2013

Beasiswa Sinarmas


Selasa, 29 Oktober 2013


Pagi ini kukayuh sepeda melalui badan tol Deltamas untuk menuju kampus ITSB. Hari selasa merupakan hari yang cukup berat bagi otakku. Hari dimana harus bertemu dengan 6 SKS mata kuliah Mesin Konversi Energi  dan diampu oleh Dosen yang sama. Entah kenapa kasus ini sama seperti yang aku alami saat SMA. Pelajaran Eksakta hanya aku sukai dan sangat interest pada tahun- tahun pertama dan sebaliknya ketika menginjak tahun akhir pelajaran yang berhubungan dengan hitung-hitungan ini laksana momok yang sangat seram bagiku. Hari selasa disemester ini banyak kosong, tercatat dari awal masuk kuliah hanya sekali aku bertatap muka dengan Dosen. Yang tidak aku suka adalah ketika harus ada jam pengganti dan harus dijadikan sehari sehingga dalam satu hari full dengan mata kuliah yang sama.

                Aku memiliki kebiasaan berangkat ke kampus lebih awal dibanding teman yang lain. Biasa...! untuk berselancar didunia internet, sekedar buka Fb, ataupun Blog. Pagi ini aku berangkat bersama dengan Kimi. Sesampainya di runag 402 kampus ITSB disana ada jaketnya Kholis namun dia tidak kelihatan. Tak berselang lama Kholis masuk dan bilang bahwa beasiswa sudah keluar. Ternyata dia dari bawah mengambil uang. Aku masi agak ragu karena seperti biasa beasiswa telat terus dan biasanya juga keluar hari sabtu atau terakhir hari senin sedangkan hari ini sudah hari selasa. Kholis meyakinkan dan mengatakan bahwa memang sudah keluar yang dibuktikan dengan menunjukkan uang yang baru saja dia ambil.
        
        Beasiswa bulan ini agak beda dari sebelumnya kerena sekarang keluar 1,8 jt. Tidak ada penjelasan apakah ini dua bulan dengan ada kenaikan sebesar 150 ribu/bulan atau karena kemarin magang dan dapat tambahan, info yang ada menyebutkan bahwa untuk bulan depan beasiswa akan keluar rutin/bulan. Tapi untuk Nominal masi belum tahu berapa besarannya, semoga saja benar yang dikatakan pihak HRD bisa keluar tiap bulan serta ada penambahan nominal uang saku dan tidak ada masalah lagi mengenai beasiswa.

Sebenarnya untuk bulan ini aku sudah tidak berharap beasiswa keluar dan males untuk mengecek. Kalau keluar ya Alhamdulliah kalau tidak juga tidak apa-apa, toh juga pada akhirnya tetap dirapel.Alhamdulillah beasiswa keluar, walaupun tidak sepenuhnya aku harapkan keluar pada hari ini. Alhamdulillah pagi hari sudah mendapat kabar gembira sehingga dalam menjalani hari ini ada semangat dan rasa senang walaupun bertemu dengan mata kuliah yang seram. J

“Awali pagi harimu dengan kecerian dan dengan suasana hati yang senang, sehingga hari yang dijalanni terasa indah”




No comments:

Post a Comment