Pages

Tuesday, July 2, 2013

APTB Jakarta Kota – Ciputat

Sabtu, 29 Juni 2013



Kota Jakarta dengan segala hiruk- pikuknya menjadikan kota ini hampir tiap hari menyuguhkan kemacetan lalu lintas. Peningkatan volume kendaraan pribadi memang tidak bisa dibendung. Banyak hal yang telah dilakukan pemerintah untuk mengatasi masalah ini. Salah satunya mencoba membangun Transportasi Massa. Yang telah beropersai saat ini adalah Busway, KRL Jabodetabek, serta yang sekarang ini sedang dibangun adalah kereta Api Monorel. Baru – baru ini telah diadakan pameran yang menghadirkan Kereta api monorel yang dipamerkan di Monas (Monumen Nasional).

Hari ini aku kembali menginjakkan kaki dikota Jakarta. Seperti biasa Transportasi yang kugunakan adalah Kereta api dengan pertimbangan enak tidak macet dibanding jika naik Bus. Selain itu juga murah meriah. Tujuanku kali ini adalah ke Ciputat ke tempat Kakak yang tinggal sementara Di Kosan Mas Acun. Rencana aku turun di Pasar Senen lalu naik Bus besar jurusan Senen – Ciputat. Saat perjalanan aku juga Sambil SMS dengan kakak. Dalam salah satu Sms tersebut Kakak Menyarankan naik APTB (Angkutan Penumpang Terintegrasi Busway) Jurusan Jakarta kota – Ciputat. Alasannya adalah lebih cepat karena lewat jalur Busway dan kataya tiketnya juga Rp 6000,00.

“Suatu saat kenyamanan akan menjadi suatu tolak ukur dibanding lainnya”

Sampai di Stasiun Kota aku keluar dan didepan stasiun terlihat Bus Besar warna biru. Dalam benakku aku merasa itu adalah bus APTB yang dimaskud Kakak. aku langsung mendekati dan ternyata memang benar. Segera aku naik dan tak lama kemudian Bus langsung berangkat dan melaju menuju Halte Busway yang berada disebelah Stasiun Kota. Untuk naik APTB ini bisa membeli tiketnya di Halte Busway, dan enaknya naik APTB turunnya bisa di halte busway dan oper Busway tidak dikenakan Biaya lagi. Namun kebalikannya jika dari Busway naik Bus APTB harus bayar lagi sebesar 5 ribu. Setelah Bus melaju tak lama kemudian kondektur berjalan ke penumpang untuk menarik ongkos dan benar ongkos naik APTB ini Rp. 6000,00.  Suasana naik APTB hampir sama dengan naik Busway dan sangat Nyaman. Bus Ber AC dan Busnya juga masih baru dan sitenya juga sama dengan Busway. Jalur yang dilewati APTB ini sama dengan jalur Busway sampai terakhir di Blok – M.

Setelah melewati Blok – M baru Bus ini melalui jalan raya biasa dan bisa mengangkut penunpang dari pinggir jalan tidak dari jalur usway lagi. Setelah melalui Perjalanan dari Kota yang ditempuh dalam waktu 1jam lebih. Akhirnya aku sampai di Ciputat lalu aku turun didepan UMJ (Universitas Muhammadiyah Jakarta) karena sekitar sini tiap akhir pekan hari Sabtu - Minggu terdapat Pasar Kaget. Aku janjian dengan Kakak dan beliau akan menjemputku disini. Sambil menunggu, aku jalan – jalan melihat banyaknya penjual yang berjajar disini. Setelah Kakak datang dengan Motor aku langsung naik dan dibonceng sambil muter- muter keliling Pasar Kaget.  Disini aku membeli batrei Hp Bl- 5c yang harganya 10 ribuan. Setelah itu aku pergi menuju Kosan Mas Acun yang berada di sekitar Kampus UIN (Universitas Islam Negeri) Syarif Hidayatullah 2.





No comments:

Post a Comment